get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Pertama Pilgub Sultra 2024 di Baubau, Empat Pasangan Cagub Cawagub Adu Gagasan

Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusuf Temui Kapolresta Bahas Ketertiban dan Keamanan

Selasa, 02 Januari 2024 | 16:08 WIB
header img
Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusuf Temui Kapolresta Bahas Ketertiban dan Keamanan. (Foto: Mukhtaruddin)

KENDARI, iNewsKendari.id - Pj Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Yusuf sambangi Markas Polresta Kendari, Selasa (2/1/2024) pagi.

Dalam kunjungannya, Pj Wali Kota Kendari didampingi Sekda dan sejumlah Pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, berdiskusi dengan Kapolresta Kendari, Kombes Pol Aris Tri Yunarko, terkait pencegahan kriminalitas dan kecelakaan lalu lintas.

Pj Wali Kota Kendari, meminta dukungan Polresta Kendari, untuk membantu menciptakan kenyamanan dan ketertiban di Kota Kendari, menghadapi Pemilu.

"Kita berkoordinasi dengan pihak kepolisian, bagaimana menciptakan kondisi ketertiban dan keamanan di Kota kita, apalagi sebentar lagi kita menghadapi pesta demokrasi. Ini hal-hal yang kita bicarakan, bagaimana kita bekerja sama, berkolaborasi untuk mensukseskan pelaksanaan pesta demokrasi nanti, dan tentunya hal-hal lain terkait ketertiban dan keamanan masyarakat di Kota kendari," kata Muhammad Yusuf. 

Menurut Kapolresta Kendari, Kombes Pol Aris Tri Yunarko, kunjungan Pj Wali Kota, untuk membahas sinergitas antara kepolisian dan pemerintah, dalam menjalankan tugas menciptakan Kota Kendari yanga aman, tertib dan kondusif.  

"Kita di sini tadi membicarakan sinergitas antara Pemerintah Kota Kendari dengan Polres. Intinya, kita dari kepolisian mendukung kebijakan-kebijakan untuk mencapai Kota Kendari yang aman, tertib dan kondusif sesuai dengan harapan masyarakat Kota Kendari," jelas Aris.

Data Polresta Kendari, angka kriminalitas selama tahun 2023 mengalami peningkatan, mencapai 927 kasus dengan tersangka 651 orang. Sementara itu, angka kecelakaan lalu lintas mencapai 354 kasus, dan 54 kasus di antaranya korbannya meninggal dunia.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut