get app
inews
Aa Text
Read Next : Inflasi Sultra Terendah Ketiga Tingkat Nasional

KPU Kendari Kekurangan 50 Bilik Suara Pemilu 2024

Rabu, 18 Oktober 2023 | 23:10 WIB
header img
Ketua KPU Kendari, Jumwal Saleh. (Foto: Mukhtaruddin)

KENDARI, iNewsKendari.id - Logistik Pemilu 2024 berupa Bilik Suara yang diterima KPU Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), belum cukup atau kurang 50 bilik suara.
 
Menurut Ketua KPU Kendari, Jumwal Saleh, kekurangan bilik suara ini telah dilaporkan pada sistem informasi logistik KPU RI.

Kata Jumwal, bilik suara yang dibutuhkan KPU Kendari  4.120 buah, sementara yang diterima 4.070.

"Logistik yang pertama masuk itu adalah bilik suara ya, sesuai kebutuhan jumlahnya adalah empat ribu seratus dua puluh buah, tetapi yang baru masuk itu adalah empat ribu tujuh puluh buah. Jadi kurang lima puluh buah untuk sesuai kebutuhan. Jadi kan bilik ini jumlahnya adalah empat buah per TPS, jumlah TPS kita adalah seribu tiga puluh sehingga dibutuhkan empat ribu seratus dua puluh buah," jelas Jumwal Saleh di Kantor KPU Kendari, Rabu (18/10/2023).   

KPU Kendari menyimpan bilik suara di gudang logistik KPU di Jalan Asrama Haji Kelurahan Lepo-lepo, Kecamatan Wua-wua.

KPU akan distribusi logistik pemilu 2024 tahap dua berupa kotak suara pada pekan depan.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut