get app
inews
Aa Text
Read Next : Besok, Ruksamin-Sjafei Kampanye Akbar di Bombana, Dimeriahkan Nagita Slavina dan D’Bagindas

Bupati Konawe Utara Ruksamin Hadiri Konferensi Investopia di Abu Dhabi

Jum'at, 03 Maret 2023 | 21:13 WIB
header img
Bupati Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) Ruksamin, diundang oleh Kementerian Perekonomian Uni Emirat Arab untuk menghadiri acara konferensi kedua Investopia di Abu Dhabi pada tanggal 2-3 Maret 2023. (Foto: Istimewa)

ABU DHABI, iNewsKendari.id - Bupati Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) Ruksamin, diundang oleh Kementerian Perekonomian Uni Emirat Arab untuk menghadiri acara konferensi kedua Investopia di Abu Dhabi pada tanggal 2-3 Maret 2023. Investopia merupakan platform investasi global yang didirikan oleh Uni Emirat Arab pada tahun 2021 dengan tujuan mempersatukan komunitas investasi global, pengambil keputusan, pengusaha, dan inovator untuk mengeksplorasi peluang pertumbuhan ekonomi yang sedang berkembang.

Selama kunjungannya, Ruksamin dan rombongan juga mengunjungi Khalifa University dan diterima oleh beberapa Profesor. Dalam pertemuan tersebut, mereka membahas berbagai topik terkait sistem pendidikan yang diterapkan oleh Khalifa University untuk mendorong mahasiswa menjadi berkualitas, kompeten, dan inovatif dalam bidang yang mereka geluti.

"Saya melihat peluang emas untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Konawe Utara dan Sulawesi Tenggara pada umumnya dengan mengajukan kerja sama kepada Khalifa University. Perguruan tinggi ini terkenal maju di dunia dan saya berharap mahasiswa asal Konut dapat berkuliah di sana. Melalui kerja sama ini, kami dapat melahirkan generasi penerus yang siap meneruskan pembangunan daerah dengan lebih baik," ungkap Ruksamin, Kamis (2/3/2023).

Selain itu, Ruksamin juga membahas peran Khalifa University dalam mengembangkan pertumbuhan ekonomi yang pesat di UEA. Ia memberikan gambaran bagaimana UEA sebelum tahun 1960 hanya mengandalkan sektor perikanan, namun setelah ditemukan sumur minyak, perekonomian negara melejit secara signifikan. Ia percaya bahwa Khalifa University dapat memberikan kontribusi yang sama pentingnya dalam mengembangkan sektor lainnya di negara tersebut.

"Kini, UEA telah berhasil mengekspansi sektor ekonomi dari yang sebelumnya hanya mengandalkan minyak, ke sektor pendidikan, pariwisata, dan penerbangan. Hal ini telah membuat UEA menjadi salah satu pusat ekonomi terbesar di dunia," jelasnya.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut