JAKARTA, iNewsKendari.id - Banyak jenis makanan sehat yang sangat penting untuk dikonsumsi oleh ibu hamil demi mendukung pertumbuhan janin yang optimal. Sangatlah penting bagi ibu untuk menjaga kesehatan dan perkembangan janin agar terbentuk dengan baik dan sehat.
Namun, beberapa orang justru mengonsumsi makanan yang dapat mengganggu pertumbuhan janin dan menyebabkan masalah yang berdampak pada psikologis ibu.
Salah satu faktor yang dapat menyebabkan gangguan pada tumbuh kembang janin adalah pola makan yang tidak tepat. Makanan yang tidak sehat dan tidak terjaga kebersihannya dapat menyebabkan masalah kesehatan, termasuk risiko infeksi bakteri.
IUGR adalah singkatan dari kondisi perkembangan janin yang tidak sesuai dengan usia kehamilan, bahkan dapat menyebabkan keguguran. Oleh karena itu, penting bagi ibu hamil untuk menghindari makanan-makanan yang berisiko menyebabkan infeksi bakteri atau penyakit lainnya, demi menjaga kesehatan ibu dan janin.
Editor : Asdar Zuula