Tersangka Narkoba di Tana Toraja Sebut Dilindungi Polres, Bareskrim Polri Lakukan Penyelidikan

Putranegara Batubara
Tersangka Narkoba di Tana Toraja Sebut Dilindungi Polres, Dittipidnarkoba Bareskrim Polri Lakukan Penyelidikan. (Foto: Tangkapan Layar/Istimewa)

JAKARTA, iNewsKendari.id - Sebuah video pernyataan tersangka kasus narkoba di Tana Toraja, Sulawesi Selatan (Sulsel), menjadi viral di media sosial karena menyatakan bahwa dirinya dilindungi oleh polres. Saat ini, Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Polri sedang melakukan penyelidikan terhadap pengakuan tersebut.

"Saya sudah perintahkan Dirresnarkoba Polda Sulsel untuk menyelidik info dimaksud," kata Dirtipid Narkoba Bareskrim Polri, Brigjen Pol Krisno Siregar saat dikonfirmasi, Jakarta, Senin (20/2/2023).

Krisno mengatakan bahwa pihaknya akan menyelidiki kebenaran pernyataan yang disampaikan oleh salah satu tersangka yang ditangkap oleh BNNK Tana Toraja. Jika terbukti ada oknum yang terlibat, tindakan akan diambil oleh Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sulsel.

"Kalau anggota Polri yang di Polda Sulsel, Bidang Propam wajib turun," ujar Krisno.

Editor : Asdar Zuula

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network