get app
inews
Aa Text
Read Next : Kerap Timbulkan Korban Jiwa, Jalur Sempit Rute Kolaka-Pomalaa Dievaluasi

ODGJ Diduga Akibatkan Rumah di Kolaka Ludes Terbakar

Senin, 12 Mei 2025 | 11:04 WIB
header img
ODGJ Diduga Akibatkan Rumah di Kolaka Ludes Terbakar. (Foto: Istimewa)

KOLAKA, iNewsKendari.id - Satu unit rumah di Kelurahan Sabilambo, Kecamatan Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), ludes terbakar pada Senin (12/5/2025) dini hari sekitar Pukul 01.30 Wita. Kobaran berasal dari kamar adik pemilik rumah yang diketahui alami gangguna jiwa.

Plh Kasi Humas Polres Kolaka, Iptu Dwi Arif mengatakan, rumah kayu itu milik warga inisial J (42). Menurut keterangannya, ia melihat api berasal dari kamar adiknya inisial H yang idap gangguan jiwa.

"Api sudah membesar dan cepat menjalar ke seluruh isi bangunan dan penghunihya bergegas lari keluar rumah berteriak meminta pertolongan warga," tuturnya. 

Tiga unit damkar dikerahkan ke lokasi dan tiba pada pukul 01.45 Wita. Api berhasil dikendalikan pada pukul 02.00 Wita namun seluruh bangunan dan isinya rata tanah.

Selain rumah, dua unit motor merek Honda Scoopi, dan masing-masing satu TV, kulkas, mesin cuci, perabtotan rumah hingga surat-surat berharga ikut ludes. Korban disebut alami kerugian ditaksi senilai Rp.130.000.000.

"Tidak ada korban jiwa. Penyebab kebakaran masih diselidiki karena sumber api berasal dari kamar adik korban yang alami gangguan jiwa," tutupnya.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut