Pisah Sambut Kapolres Butur, AKBP Herman Serahkan Tongkat Kepemimpinan ke AKBP Totok Budi Sanjoyo

Sementara itu, Kapolres baru, AKBP Totok Budi Sanjoyo, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas kesempatan untuk mengabdi di Buton Utara.
"Alhamdulillah pada malam hari ini kami merasa sangat terhormat diberikan kesempatan untuk bertatap muka diberikan perkenalan kepada seluruh pimpinan daerah maupun forkopimda dan juga warga di Buton Utara,' ujar AKBP Totok Budi Sanjoyo.
Totok, juga mengaku bahagia bisa mengabdikan diri bertugas sebagai Kapolres Buton Utara.
Lebih lanjut, Totok dan keluarga, meminta dukungan dan kerja sama semua pihak dalam menjalankan tugas di Buton Utara.
Totok juga berencana akan menemui Fprkopimpda,dan instansi untuk menyerao aspirasi. Menurutnya, berdasarkan informasi, selama dau tahun terakhir Kamtibmas di Buton Utara sangat kondusif di bawah kepemimpinan AKBP Herman.
"Selama dua tahun ini kami melihat dari situasi Kamtibmas paling kondusif di Polda Sultra, dan berjanji akan meneruskan " .
Dalam kesempatan ini, Bupati Buton Utara, Afirudin Mathara, menyampaikan terima kasih kepada mantan Kapolres AKBP Herman Setiadi, atas dharma baktinya selama bertugas di Buton Utara.
"Kepada Kapolres yang lama yang saat ini menjabat sebagai Wadir Samapta Polda Sultra, terimakasih telah menunjukan darma baktinya di bumi tinadea kono sara di Buton Utara,' ujar Afirudin dalam sambutannya.
Editor : Asdar Zuula