Jelang Timnas Vs Australia Kualifikasi Piala Dunia, Netizen Malaysia Prediksi Indonesia Kalah Telak

Patrick Kluivert Optimistis Bawa Kemenangan
Di tengah ramainya komentar di media sosial, Timnas Indonesia tetap fokus pada pertandingan. Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, untuk pertama kalinya memimpin sesi latihan skuad Garuda di Australia. Setelah melihat kualitas pemain, Kluivert optimistis Timnas Indonesia bisa meraih hasil positif di markas Australia.
“Kami datang ke sini untuk mendapatkan hasil yang baik, dan hasil yang baik berarti kemenangan. Tentu saja, ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit, tetapi saya yakin kami bisa meraih hasil yang positif,” kata Kluivert, seperti dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (19/3/2025).
Hari ini, Timnas Indonesia akan menjalani official training di Sydney Football Stadium pukul 16.45 WIB. Latihan ini menjadi momen penting bagi Kluivert untuk menentukan pola dan formasi yang akan digunakan melawan Australia. Selain itu, Kluivert juga akan memilih 23 pemain yang akan didaftarkan untuk pertandingan tersebut, yang berarti enam pemain akan dicoret dari skuad.
Jadwal Siaran Langsung
Pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Australia akan disiarkan langsung di RCTI dan GTV pada Kamis, 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB. Pertandingan ini diprediksi akan menjadi ajang sengit antara kedua tim, dengan harapan Timnas Indonesia bisa memberikan kejutan di markas Australia.
Editor : Asdar Zuula