get app
inews
Aa Read Next : Mantan Aktivis Anti Korupsi La Ode Manan Ganiru Bergabung dengan Tim Pemenangan Abdul Rasak-Afdhal

Seorang Nenek yang Hilang di Kolono Konawe Selatan Ditemukan

Kamis, 04 Juli 2024 | 11:55 WIB
header img
Seorang Nenek yang Hilang di Kolono Konawe Selatan Ditemukan. (Foto: Istimewa)

KONAWE SELATAN, iNewsKendari.id - Seorang nenek usia 80 tahun yang hilang saat ke kebun di Desa Lamapu, Kecamatan Kolono, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), ditemukan.

Menurut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Amiruddin, A.S, korban bernama Mbui, warga Desa Lamapu, Kecamatan Kolono, ditemukan dalam kondisi selamat oleh seorang pengembala sapi di kebun jambu sekitar 400 meter dari jalan Desa Sarandua, pada Kamis (4/7/2024) pukul 08.30 Wita.

“Selanjutnya korban dievakuasi Tim SAR Gabungan ke Puskesmas Kolono, untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan,” kata Amiruddin.

Pencarian korban selama dua harı melibatkan Tim Rescue KPP Kendari, Puskesmas Kolono, Polsek Kolono, Babinsa Kolono, warga dan keluarga korban.

Sebelumnya, korban Mbui (80) keluar rumah menuju kebun jaraknya sekitar 500 meter, pada Selasa (2/7/2024) pukul 11.00 Wita. 

Menjelang malam, korban belum kembali ke rumah, hingga keluarga bersama warga memutuskan melakukan pencarian, namun pencarian saat itu korban tidak ditemukan. Keluarga akhirnya menghubungi KPP Kendari, untuk membantu melakukan pencarian korban.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut