get app
inews
Aa Read Next : Mantan Aktivis Anti Korupsi La Ode Manan Ganiru Bergabung dengan Tim Pemenangan Abdul Rasak-Afdhal

Kerusakan Jalan Haluoleo Poros Nanga-Nanga Akses Menuju Wisata Kebun Raya Kendari Makin Parah

Kamis, 06 Juni 2024 | 20:07 WIB
header img
Kerusakan Jalan Haluoleo Poros Nanga-Nanga Akses Menuju Wisata Kebun Raya Kendari Makin Parah. (Foto: Mukhtaruddin)

KENDARI, iNewsKendari.id - Kerusakan jalan Haluoleo poros Nanga-nanga di Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), semakin parah.

Pengendara yang melintas di jalan itu harus berhati-hati menghindari lubang di badan jalan, apalagi saat musim hujan

Sebab lubang di badan jalan tersebut menjadi tempat genangan air, dan ini adalah salah satu penyebab pengendara mengalami kecelakaan, jika tidak berhati-hati.

Menurut seorang warga bernama Ayu, sudah 4 tahun jalan ini rusak parah.

"Selama empat tahun saya tinggal di sini begini memang jalannya, dan belum ada perbaikan," kata Ayu, pada Kamis (6/6/2024).

Menurut Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Provinsi Sulawesi Tenggara, Pahri Yamsul, jalan rusak itu akan diperbaiki tahun ini.

Dinas SDA dan Bina Marga Sultra, telah mengalokasikan anggaran perbaikan jalan poros di Nanga-nanga sepanjang 2 Km, Rp8 miliar.

"Proses lelang sudah tahap akhir sekarang sudah tahap pembuktian hasil lelang, panjang Jalan yang kita kerjakan itu sekitar dua kilo lebih," tutur Pahri Yamsul, di kantornya, Kamis (6/6/2024).

Jalan Haluoleo poros Nanga-nanga, merupakan akses utama warga menuju kawasan wisata Camping Ground atau Kebun Raya Kendari dan Air Terjun Nanga-nanga.

Kerusakan jalan yang sudah berlangsung selama 4 tahun, menjadi penyebab kurangnya pengunjung di kawasan wisata Kebun Raya.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut