get app
inews
Aa Read Next : Shin Tae-yong Minta Wasit Bersikap Adil Jelang Timnas Indonesia U-23 Melawan Irak

Timnas Indonesia U-23 Lolos Perempat Final Piala Asia U-23 Setelah Taklukan Yordania Skor 4-1

Senin, 22 April 2024 | 01:46 WIB
header img
Timnas Indonesia U-23 Lolos Perempat Final Piala Asia U-23 Setelah Taklukan Yordania Skor 4-1. (Foto: PSSI)

DOHA, iNewsKendari.id - Timnas Indonesia U-23 dipastikan lolos perempat final Piala Asia U-23, setelah pasukan Shin Tae-yong, menang telak atas Yordania 4-1.

Laga penyisihan Grup A Piala Asia U-23 ini berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Minggu (21/4)2024) pukul 23.30 Wib.

Empat gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman dan Komang Teguh.

Skor ini menjadikan Indonesia mengukir sejarah pada Piala Asia U-23, untuk pertama kalinya lolos ke fase gugur.

Jalannya Pertandingan

Sejak awal pertandingan, Garuda Muda langsung mengancam, hanya saja tendang Rafael Struick bisa ditepis kiper Yordania.

Timnas Indonesia kembali mendapat peluang pada menit 14 melalui Struick, namun tendangannya lemah.

Usaha pemain Yordania untuk membongkar pertahanan Timnas Indonesia, justru membuat tim asuhan Shin Tae-yong mencetak gol.

Gol itu tercipta setalah pemain Yordania, melanggar Struick di kotak penalti pada menit 21.

Marselino Ferdinan yang menjadi eksekutor suskes menaklukkan kiper Yordania dengan tenang, skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23.

Skor 1-0, membuat kedua tim bermain terbuka. Hasilnya, Indonesia kembali mencetak gol di menit 40, melalui kaki Witan Sulaeman.

Gol itu berawal dari kreasi serangan balik Rizky Ridho bekerjasama dengan Marselino Ferdinan.

Mendapat umpan kembali dari Marselino, Rizky Ridho memberikan umpan terukur kepada Witan. Alhasil, Witan sukses menjebol gawang Yordania dengan placing cantik. Skor berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Indonesia.

Skor 2-0 ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Timnas Indonesia menurunkan tempo, dengan memainkan bola. Sedangkan Yordania terus menyerang dengan mengandalkan umpan-umpan jauh

Akhirnya, Yordania berhasil mendapatkan peluang pada menit 50, hanya saja tidak berbuah gol.

Setelah itu, Indonesia kembali menambah keunggulan melalui Marselino pada menit 70.

Marselino memanfaatkan kerja sama Witan. Skor menjadi 3-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23.

Yordania memperkecil kekalahannya pada menit 79, melalui gol bunuh diri Justin Hubner, setelah bola dari tendangan yang dilesatkan pemain Yordania, membentur Justin.

Yordania kembali mendapat peluang emas melalui tusukan Ali Azaizeh., untungnya, bola itu bisa ditepis Ernando.

Garuda Muda kembali mencetak gol pada menit 86, memanfaatkan lemparan jauh Pratama Arhan, langsung disundul Komang Teguh, skor menjadi 4-1.

Skor 4-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23 bertahan hingga babak kedua berakhir. Hasil ini membawa Timnas Indonesia U-23 lolos perempat final Piala Asia U-23.

Susunan pemain:

Timnas Indonesia: Ernando Ari; Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Justin Hubner; Pratama Arhan, Fajar Fathu Rahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe A On; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman; Rafael Struick

Editor : Asdar Zuula

Follow Berita iNews Kendari di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut