get app
inews
Aa Text
Read Next : Afdhal Tampil Milenial, Dukung Kreativitas Pemuda Kendari di King Dream Contest

Seorang Siswa SMA di Kendari Tewas Tenggelam di Pantai Taipa Konawe Utara

Selasa, 13 Juni 2023 | 21:52 WIB
header img
Seorang siswa SMA di Kota Kendari, tewas tenggelam di Pantai Taipa, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (13/6/2023) sore. (Foto: Istimewa)

KONAWE UTARA, iNewsKendari.id - Seorang siswa SMA di Kota Kendari, tewas tenggelam di Pantai Taipa, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (13/6/2023) sore. 

Korban bernama Gilang Ramadan (17) terseret arus bersama temannya Rusli Arifin saat berenang di Pantai Taipa, Kecamatan Lembo, Konut.

Melihat hal ini, 4 rekan mereka meminta tolong kepada warga sekitar untuk menolong Gilang dan Rusli yang terseret arus Pantai Taipa.

Menurut Komandan Pos SAR Konut, Dedi Irawan, Rusli bisa diselamatkan warga, sementar Gilang ditemukan sudah tak bernyawa setelah warga bersama kepolisian setempat melakukan pencarian selama 15 menit.

"Kami dari Tim SAR Konawe Utara telah menerima laporan dan membenarkan adanya orang tenggelam di pantai taipa, satu diantaranya meninggal dunia atas nama gilang ramadan warga kota kendari," jelas Dedi Irawan.

Sebelumnya, korban bersama 5 teman sekolahnya di SMA Negeri 11 Kendari, ke Pantai Taipa Kabupaten Konawe Utara, untuk berwisata.

Editor : Asdar Zuula

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut