KOLAKA TIMUR, iNewsKendari.id - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, panen raya padi di Desa Gunung Jaya, Kecamatan Dangia, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (6/11/2022).
Panen raya ini dilakukan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo, untuk memastikan Sultra, salah satu daerah lumbung padi di kawasan Indonesia Timur.
Pada kesempatan ini, Mentan apresiasi sinergitas Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra, meningkatkan produktivitas hasil pertanian selama beberapa tahun terakhir.
Menurut Mentan Syahrul, dari 34 Provinsi di Indonesia, sekitar 15 provinsi telah surplus beras, sementara 11 Provinsi telah swasembada pangan, meskipun belum berkontribusi secara nasional.
Editor : Asdar Zuula