Rahasia Kemuliaan Membaca Al Quran: Pelajari 15 Aturan Hukum Tajwid

Rilo Pambudi
Rahasia Kemuliaan Membaca Al Quran: Pelajari 15 Aturan Hukum Tajwid. (Foto: Ayudiafatma)

4. Iqlab

Iqlab adalah hukum tajwid yang berlaku ketika ada nun mati / nun disukun (نْ) atau  tanwin ( ــًــ, ــٍــ, ــٌــ ) yang bertemu dengan huruf Ba ( ب ). Secara harfiah, Iqlab mempunyai arti menggantikan atau mengubah sesuatu dari bentuk aslinya.

Tata cara membacanya adalah dengan mengubah nun mati atau tanwin menjadi suara mim sukun (مْ). Saat nun mati atau tanwin bertemu dengan huruf ba (ب), posisi bibir atas dan bibir bawah tertutup dan disertai dengan suara dengung sekitar 2 harakat. Ini adalah contohnya:

كُلُّ حِزْبٍ بِمَا

Pada kalimat tersebut, terdapat Tanwin bertemu dengan ب.

5. Ikhfa Haqiqi

Hukum Ikhfa Haqiqi terjadi apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan huruf-huruf tertentu, seperti ت ث ج د ذ ز س ش ص ض ط ظ ف ق ك.

Hukum Ikhfa adalah bacaan yang menyamar dan menyembunyikan suara nun mati atau tanwin ketika bertemu dengan huruf Ikhfa Haqiqi. Contoh bacaannya:

فَأَنْجَيْنَاه

Pada kalimat tersebut, terdapat Ikhfa Hakiki ketika nun mati bertemu dengan huruf ج. Hukum Ikhfa Hakiki dikenal dengan cara membacanya dengan jelas dan terdengar dengung.

Editor : Asdar Zuula

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network