UEA juga beberapa kali mengancam lewat permainan direct namun bek Indonesia masih sigap.
Indonesia akhirnya mencetak gol lewat skema serangan sisi kiri pertahanan UEA di menit 17. Habil melakukan penetrasi kemudian mengirim umpan matang ke kotak penalti.
Umpan itu disambut dengan tendangan voli spektakuler oleh Nabil. Indonesia unggul 1-0.
Unggul 1-0, Indonesia makin menyerang dan mengancam pertahanan UEA. Namun upaya Nabil cs belum membuahkan hasil.
UEA justru mendapat peluang emas di menit 23, melalui tendangan bebas dekat kotak penalti Indonesia. Namun tendangan bebas itu mudah diantisipasi Andrika Fathir.
Indonesia menambah keunggulan gol pada menit ke-29, setelah Kaka, mampu memanfaatkan umpan terobos untuk mencetak gol kedua.
UEA memperkecil kedudukan di menit 33, melalui aksi solo Waleed yang bisa mengecoh bek Indonesia, dan diakhiri tembakan ke pojok kiri Andrika.
Indonesia kembali menyerang usai kebobolan, namun masih belum membuahkan hasil.
Asik menyerang, Indonesia justru kebobolan pada menit ke-39. Skill individu Ghaith Abdala, tak bisa dihentikan Iqbal, sehingga bisa menerobos ke kotak penalti untuk mencetak gol.
Tidak ada gol tambahan di akhir babak pertama. Skor 2-2 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Editor : Asdar Zuula
Artikel Terkait