Puluhan Rumah di Kecamatan Bungi Baubau Terendam Banjir

Andhy Eba
Puluhan Rumah di Kecamatan Bungi, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara Terendam Banjir, Jumat (24/6/2022). (Foto: Andhy Eba)

BAUBAU, iNews.id - Puluhan rumah di Kecamatan Bungi, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) terendam banjir, Jumat (24/6/2022) pagi.

Banjir terjadi akibat air sungai meluap setelah guyuran hujan deras sejak Kamis (23/6/2022) hingga Jumat pagi.

Sejumlah lansia dievakuasi dari lokasi banjir ke tempat lebih aman. Warga juga menyelamatkan perabot mereka dari banjir.

Warga menyebut, banjir kali ini terparah, ketinggian air 50 centi meter hingga 1 meter lebih.

"Sejak jam 6 (pagi) air sudah mulai naik. Saya tinggal di sini 20 tahun baru kali ini banjir, pernah ada cerita warga, 30 tahun lalu pernah terjadi banjir seperti ini," Jelas Abdul Karim

Banjir juga memutus akses jalan raya, sehingga mengganggu pengendara.

Hingga siang, banjir belum surut. Sejumlah kelurahan di Kecamatan Bungi, yang terendam banjir yakni Liabuku, Waliabuku dan Karing-karing.

 

 

 

 

 

 

Editor : Asdar Zuula

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network