get app
inews
Aa Read Next : Berikut Nama 45 Calon Terpilih Anggota DPRD Provinsi Hasil Pemilu 2024 yang Ditetapkan KPU Sultra

Tembok Ruang Belajar Murid SD Negeri 4 Kolakaasi, Kolaka Jebol Tertimpa Talud Ambruk

Rabu, 24 April 2024 | 19:05 WIB
header img
Tembok Ruang Belajar Murid SD Negeri 4 Kolakaasi, Kolaka Jebol Tertimpa Talud Ambruk. (Foto: Istimewa)

KOLAKA, iNewsKendari.id - Tembok ruang belajar murid Sekolah Dasar (SD) Negeri 4 Kolakaasi, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), jebol.

Tembok itu jebol, akibat tertimpa talud di belakang gedung sekolah yang ambruk, Rabu (24/4/2024) siang.

Beruntung saat kejadian, sudah tidak ada . murid di dalam ruang belajar, sehingga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Menurut Kepala SD Negeri 4 Kolakaasi, Mustapa, ruang belajar yang terdampak talud ambruk adalah, ruang belajar murid kelas 4 dan 5.

"Untuk sementara waktu, proses belajar mengajar murid kelas empat dan lima akan dipindahkan ke ruang belajar lainnya," kata Mustapa.

Pemerintah Kabupaten Kolaka, diharapkan segera melakukan perbaikan ruang belajar yang rusak parah akibat talud ambruk, sehingga proses belajar mengajar murid kelas 4 dan 5 SD Negeri 4 Kolakaasi, kembali normal.

Editor : Asdar Zuula

Follow Berita iNews Kendari di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut