Guru SMP Hilang di Buton Utara, Tim SAR Bagi Dua Jalur Pencarian di Hari Kelima

Redaksi
Guru SMP Hilang di Buton Utara, Tim SAR Bagi Dua Jalur Pencarian di Hari Kelima. (Foto: Istimewa)

BUTON UTARA, iNewsKendari.id - Pencarian guru SMP di Buton Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra), yang hilang di sekitar Desa Lakansai Kecamatan Kulisusu Utara, oleh Tim SAR Gabungan memasuki hari kelima, Jumat (25/4/2025).

Menurut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Amiruddin A.S, pencarian hari kelima ini, yang dimulai Pukul 07.00 Wita, Tim SAR Gabungan membagi dua tim.

Tim satu melakukan penyisiran di pinggir pantai, mulai dari belakang Puskesmas Lakansai, menuju pantai Desa Wawongo Jaya sejauh 5,21 Kilometer (Km)

"Sedangkan Tim kedua, melakukan penyisiran menggunakan kendaraan dari LKP depan Puskesmas Lakansai ke Desa Wowonga Jaya sejauh 5,6 Km sambil berkoordinasi dengan penduduk sekitar," ujar Kepala KPP Kendari, Amiruddin.

Pencarian korban Mayudin (39) guru salah satu SMP di Buton Utara ini, melibatkan Staf Ops KPP Kendari, Rescuer Unit Siaga SAR Muna, Bhabinkamtibmas Wowonga Jaya, Aparat Desa Wowonga Jaya, Masyarakat dan keluarga korban,

Sebelumnya, korban keluar rumah pada 20 April 2025. Ia terakhir terlihat di sekitar Puskesmas Lakansai, Kulisusu Utara, pada Pukul 17.00 Wita.

Editor : Asdar Zuula

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network