Aktif Dampingi Guru Honorer Supriyani, Jabatan Camat Baito Sudarsono Dicopot Bupati Konawe Selatan

Mukhtaruddin
Bupati Konawe Selatan Surunuddin Dangga medadak mencopot Camat Baito, Sudarsono (kiri) Mangidi dari jabtannya. Foto: Mukhtaruddin

KONAWE SELATAN, iNewsKendari.id - Bupati Konawe Selatan Surunuddin Dangga medadak mencopot Camat Baito, Sudarsono Mangidi dari jabtannya. Pencopotan ini dilakukan karena Camat Baito dinilai tidak netral dalam menangani kasus dugaan penganiayaan guru honorer Supriyani dan kurang aktif berkoordinasi dengan pemerintah.

Saat ini, jabatan sementara Camat Baito diemban oleh pejabat eselon II, yaitu Kasat Pol PP Konawe Selatan,  Ivan Ardiansyah.

Keputusan pencopotan ini bertujuan untuk menciptakan keadilan dan menyelesaikan masalah antara guru honorer Supriyani, yang kini menjadi terdakwa dalam kasus dugaan penganiayaan terhadap seorang murid di SDN 4 Baito, dengan keluarga yang diduga menjadi korban, yakni Aipda Wibowo Hasyim.

Pencopotan tersebut juga disebabkan oleh penilaian bahwa Camat Baito kurang kooperatif dalam menyampaikan informasi terkait kasus tersebut kepada pimpinan dan dinilai tidak netral dalam menangani permasalahan kedua warganya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network