Bocah Perempuan yang Tenggelam di Sungai Karangbua Luwu Timur Ditemukan Meninggal Dunia

Asdar
Bocah Perempuan yang Tenggelam di Sungai Karangbua Luwu Timur Ditemukan Meninggal Dunia. (Foto: Dok KPP Kendari)

LUWU TIMUR, iNewsKendari.id - Setelah pencarian selama 3 hari, bocah perempuan yang tenggelam di Sungai Desa Karangbua, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel), ditemukan.

Tim SAR Gabungan menemukan korban Yusna (13) warga Desa Lambarese, dalam kondisi meninggal dunia,  kurang lebih 800 meter dari lokasi kejadian, pada Jumat (10/5/2024) sekira Pukul 14.15 WITA.

"Selanjutnya korban dievakuasi ke rumah duka dan diserah terimakan kepada pihak keluarga," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhamad Arafah.

Sebelumnya, korban terjatuh ke sungai setelah terpeleset saat bermain dengan kakaknya, pada Rabu (8/5/2024) sekira Pukul 16.20 WITA.

Dalam proses pencarian, KPP Kendari wilayah kerjanya masuk Luwu Timur, mengerahkan Tim Unit Siaga SAR Luwu Timur. 

Selain itu, pencarian korban juga melibatkan TNI AD, Polsek Wotu, Polairud, Pos TNI AL, Damkar, Satpol PP, PMI, Dinas Perhubungan Luwu Timur, SAR Malili, Warga dan keluarga korban.

Editor : Asdar Zuula

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network