2 Kelompok Pemuda di Konawe Bentrok

Febriyono Tamenk
Dua kelompok pemuda di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) bentrok, Rabu (7/6/2023) malam. (Foto: Istimewa)

KONAWE, iNewsKendari.id - Dua kelompok pemuda di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) bentrok, Rabu (7/6/2023) malam.

Bentrokan terjadi di jalan poros Trans Sulawesi Kelurahan Pondidaha. Warga atau pengendara yang melintas harus memutar arah menghindari bentrokan

Menurut Kapolsek Pondidaha, Iptu Heru Purwoko, bentrokan berawal saat pertandingan sepak bola mini di Desa Angowatu, antara Desa Amesiu melawan Kelurahan Pondidaha, Rabu (7/6/2023) sore.

Saat itu, Desa Amesiu unggul 3-0 atas Kelurahan Pondidaha. Dalam situasi itu, para suporter saling ejek hingga terjadi perkelahian di lapangan.

Situasi ini membuat wasit terpaksa menghentikan jalannya pertandingan. Namun, perkelahian berlanjut saat para suporter bertemu di persimpangan Kelurahan Pondidaha.

Personel Polres Konawe, dikerahkan ke lokasi untuk mengamankan dua kelompok pemuda yang terlibat bentrokan.

"Tim dari Polres Konawe dan Polsek telah melakukan pengamanan dan melakukan mediasi di Polsek Pondidaha untuk mencari jalannya solusi, agar mereka dari kedua belah pihak tidak melakukan kegiatan menimbulkan keributan lagi," jelas Iptu Heru Purwoko.

Saat ini, situasi di lokasi bentrokan di jalan poros Trans Sulawesi Kelurahan Pondidaha sudah kondusif.

Editor : Asdar Zuula

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network