BUTON TENGAH, iNewsKendari.id - Sembilan warga Kecamatan Sangia Wambulu, Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Sulawesi Tenggara (Sultra) keracunan setelah mengonsumsi ikan di acara adat.
Mereka dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis, Minggu (30/4/2023) malam.
Menurut Kapolsek Sangia Wambulu, Iptu Jhony Arani, ikan cakalang yang dikonsumsi warga itu dibeli satu hari sebelum festival kande-kandea tolandona.
"Untuk makanan yang siapkan dari keluarga sendiri, jadi mereka buat untuk mereka makan sendiri pada saat acara kande-kandea," jelas Iptu Jhony Arani, Minggu (30/4/2023) malam.
Setelah mendapat penanganan medis awal di puskesmas, 9 warga yang keracunan dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Buteng.
Kepolisian setempat mengamankan sampel makanan untuk pemeriksaan lebih lanjut, memastikan penyebab pasti keracunan sembilan orang warga.
Editor : Asdar Zuula
Artikel Terkait