Fakta-fakta Penangkapan Ular Piton Raksasa 7 Meter, Warga Kaget Temukan 100 Telur di Perut Hewan

Tim iNews.id
Fakta-fakta penangkapan ukar piton raksasa di Muna Barat, warga kaget temukan ratusan telur di perut hewan. Foto: Febriono Yamenk/iNewsKendari.id

3. Ular Kerap Memangsa Ternak Warga

 

Ular piton raksasa ini disebut sengaja dibunuh agar tidak memakan ternak milik warga lagi.

Pasalnya, selama ini warga merasa resah dengan kemunculan ular piton di daerah mereka yang kerap memangsa hewan ternak mereka.

Menurut penuturan warga, sudah 3 hingga 4 ekor sapi yang dimangsa oleh ular piton tersebut, sehingga warga berinisiatif melakukan penangkapan dan membunuhnya.


4. Ularnya Sedang Hamil, Ditemukan Ratusan Telur dalam Perut

 

La Densi (42) warga yang pertama kali menemukan sang hewan mengaku kaget lantaran menemukan setidaknya hampir 100 butir telur ada di dalam perut ular piton tersebut.

"Ularnya betina karena ada telurnya kurang lebih 100 biji. Jadi ularnya itu sedang siap-siap bertelur," kata La Densi dikutip dari Facebook kendarinesia, Jumat (23/9/2022)

Ia mengaku sempat curiga bahwa ular piton tersebut sedang hamil besar karena saat ditemukan tidak bergerak sama sekali dan seperti kepayahan dengan bobot tubuhnya. Terlebih ular saat ditemukan berukuran raksasa.

"Saya lihat itu ular sepertinya dia lagi tidur karena tidak goyang," beber dia.

"Kita masih membabat, habis itu kita dapati dia masih ketiduran," tambahnya kepada iNews.id.


Fakta-fakta penangkapan ukar piton raksasa di Muna Barat, warga kaget temukan ratusan telir di perut hewan. Facebook: Kendarinesia


Editor : Hikmatul Uyun

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network