Tim Jibom Gegana Brimob Polda Sultra Sterilisasi 12 Gereja di Kendari sebelum Ibadah Natal

Febriyono Tamenk
Tim Jibom Gegana Satuan Brimob Polda Sultra, Sterilisasi 12 Gereja di Kota Kendari Sebelum Ibadah Natal tahun 2022, Sabtu (24/12/2022). (Foto: iNewsKendari.id/Febriyono Tamenk)

KENDARI, iNewsKendari.id - Tim Jibom Gegana Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), melakukan sterilisasi pada 12 rumah ibadah Gereja di Kota Kendari, Sabtu (24/12/2022) sore.

Sterilisasi rumah ibadah dilakukan Tim Jibom, menggunakan alat metal detektor dan anjing pelacak di setiap sudut ruangan hingga ke halaman Gereja.

Menurut Wadanden Gegana Brimob Polda Sultra, AKP Gusti Komang Sulastra, personel sterilisasi gereja di wilayah Kota Kendari dibagi menjadi 3 tim. Sterilisasi  ini merupakan kegiatan tahunan setiap perayaan Natal, agar jemaat yang datang beribadah merasa aman dan nyaman.

"Kami dari Tim Jibom Gegana Satbrimob Polda Sultra, melakukan kegiatan strelilisasi terhadap tempat-tempat ibadah dalam hal ini Gereja, yang mana jumlah Gereja yang kita strelilisasi sebanyak 12 lokasi dengan melibatkan tiga tim Jibom," jelas AKP Gusti Komang Sulastra.

Polda Sultra, juga telah menyiapkan posko pengamanan di halaman Gereja, untuk melakukan pengamanan selama perayaan Natal tahun 2022.

Editor : Asdar Zuula

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network